JAKARTA.
– Bagi pecinta K-Pop nama SNSD pasti tidak asing ditelinga bahkan lagu-lagunya
pun yang berbahasa Korea pun mampu diingat dalam memori anak remaja ketimbang
mengingat materi pelajaran.
Berdasarkan
pantauan dari Google Indonesia tercatat ada beberapa nama penyanyi dan group
vokal asal negeri beribukota Seoul ini paling banyak dicari informasinya di Indonesia.
Bukan
Super Junior yang paling banyak dicari tetapi para perempuan cantik yang
menamakan Girl Generation (SNSD) berada pada urutan pertama arti Korea dicari
di negeri ini.
Pencarian
terbesar terhadap group vokal cewek ini adalah pada lagu-lagu, foto, lirik yang
berjudul Mr Mr serta yang terakhir adalah tentang informasi keluarnya salah
satu personel mereka, Jessica serta bagaimana cantiknya Yoona paling banyak
diburu.
Pencarian
paling tinggi dilakukan para pecinta K-pop di negeri ini terhadap group ini terjadi pada bulan
September hingga Oktober 2014
Kalau
SNSD berada pada urutan pertama, peringkat kedua ditempati EXO sedangkan urutan
ketiga ditempati oleh Super Junior (SuJu).
Untuk
keempat paling dicari adalah SHIne, sedangkan kelima dan keenam adalah personel
dari boyband Big Bang, G-Dragon dan Sistar.
Lantas
bagaimana dengan group vokal bentukan dari SM Entertainment di tahun 2014 yang
tinggal menghitung hari menuju 2015, Red Velvet mampu menarik perhatian pecinta
asal Indonesia untuk dicari pada peringkat ketujuh.
Sedangkan
peringkat kedelapan hingga sepuluh ditempati oleh BTS-Bangtan Boys, CNBlue dan
A Pink.
Kontak
Blog > ervanca@Gmail.com
Twitter.com/Lorcasz