Selasa, 16 Desember 2014

Kemlu Bangun Zona Integritas Bebas Korupsi

JAKARTA, - Langkah baru tengah dikembangkan Kementerian Luar Negeri RI dalam meningkatkan performa para diplomat dalam wilayah bebas korupsi

Sebagaimana informasi yang diterima dari Fasilitas Media-Kemlu melalui email mengatakan pada tanggal 16 Desember 2014, bertempat di Gedung Pancasila, Jakarta, Kementerian Luar Negeri telah menyelenggarakan acara Pencanangan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi di Kementerian Luar Negeri.

Pencanangan ini merupakan bentuk komitmen kuat dan langkah pasti Kemlu dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih (good and clean government).

Pembangunan Zona Integritas Kemlu ditandai dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh Menteri Luar Negeri, Retno L.P. Marsudi, para pejabat Eselon I dan para saksi yang terdiri dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Ketua KPK, serta Ketua Ombudsman.

Selain itu, Menlu dan Ketua KPK juga menandatangani Pernyataan Komitmen Penerapan Pengendalian Gratifikasi di Lingkungan Kemlu.

 Dalam sambutannya, Menlu menegaskan bahwa pembangunan Zona Integritas di Kemlu merupakan bagian dari upaya mewujudkan birokrasi yang bersih, profesional, dan proaktif sehingga mampu mengedepankan kepentingan nasional dan memenuhi kebutuhan masyarakat.

Selanjutnya, Menlu mengajak semua pegawai terutama para pimpinan baik di Kemlu maupun yang sedang bertugas pada Perwakilan Republik Indonesia untuk menguatkan tekad dan bekerja keras mewujudkan birokrasi yang baik, bersih, dan melayani.

Acara dihadiri oleh pimpinan BPK, BPKP, KPK, Ombudsman, Kejaksaan Agung, Kemenko Polhukam serta perwakilan dari organisasi masyarakat madani seperti Indonesian Corruption Watch (ICW), Masyarakat Peduli Pelayanan Publik (MP3), Asosiasi Auditor Intern Pemerintah Indonesia (AAIPI), Komisi Informasi, dan Migrant Care.



Kontak Blog > ervanca@Gmail.com

Twitter.com/Lorcasz