Rabu, 31 Desember 2014

Dua Jenis Ponsel yang Paling Dicari dalam Internet Sepanjang 2014

JAKARTA, - Ada dua jenis ponsel pintar yang membuat para pengguna internet di Indonesia penasaran akan bentuk dan keunggulannya sepanjang tahun 2014 ini.

Adalah Apple iPhone 6 dan Nokia X yang paling banya dicari dalam mesin pencari internet, Google Indonesia.

Google merilis beberapa daftar kata kunci yang paling dicari para pengguna internet di dunia termasuk Indonesia, untuk kategori perangkat elektronik atau gadget, kata iPhone 6 dan Nokia X paling banyak dicari.

Menurut Google Indonesia mengatakan pada pertengahan Desember lalu dilakukan semacam survey dengan mengambil data setiap alamat IP pada setiap komputer pengguna untuk mendapatkan hasil yang valid.

Pencarian kata iPhone 6 dan Nokia X mampu mengalahkan produk kompetitornya seperti Asus Zenfone atau Samsung Galaxy Core, sedangkan Samsung Galaxy S5 yang baru dirilis pada April lalu menempati peringkat kelima.



Kontak Blog > ervanca@gmail.com

Twitter.com/Lorcasz