ZURICH,
- Tiga perusahaan yang menjadi sponsor utama Otoritas Sepak Bola Dunia, FIFA
memutuskan untuk tidak lagi bekerjasama dengan FIFA.
Adalah
Pabrikan produk kesehatan Johnson & Johnson, perusahaan suku cadang
kendaraan Tyre dan produsen minyak pelumas Castrol yang memutuskan tidak lagi
bekerjasama dengan FIFA.
Sebagaimana
dilansir dari media Inggris, Castrol memutuskan tidak lagi bekerjasama setelah
terakhir membantu pendanaan FIFA pada saat Piala Dunia 2014 lalu.
Sedangkan
Johson & Johnson mengambil keputusan ini berdasarkan pertimbangan bisnis
setelah melakukan review.
Hengkangnya
ketiga produsen global ini menambah daftar penyokong FIFA yang keluar setelah
Emirates dan Sony yang mundur pada November lalu tidak lama setelah kasus
skandal korupsi merebak.
Terkait
dengan hengkangnya beberapa sponsor utama FIFA membuat beberapa kalangan untuk
mendorong adanya perubahan besar-besaran di tubuh organisasi tersebut.
Bahkan
jelang pemilihan Presiden FIFA membuat sebagian kalangan berharap para kandidat
dapat memperjuangkan perubahan tersebut ke arah positif.
Kontak
Blog > ervanca@gmail.com
Twitter.com/Lorcasz