Rabu, 28 Januari 2015

Dubes Jepang Bertemu dengan SBY

JAKARTA, - Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Kerajaan Jepang untuk Indonesia, Tanizaki Yasuaki mengadakan pertemuan dengan Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono.

http://instagram.com/aniyudhoyono
Pertemuan yang berlangsung pukul 14.00 siang selama 45 menit membicarakan beberapa hal seperti kasus penyanderaan warga Jepang oleh NIIS dimana mantan presiden menyatakan simpati serta keprihatinan dan berharap agar penyanderaan tersebut dapat segera di atasi.

Dubes Tanizaki pun menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan sikap beliau terkait masalah yang terjadi saat ini oleh Jepang.

Selain membahasa permasalah NIIS, kedua tokoh ini juga mengadakan pertukaran pendapat secara luas mengenai hubungan bilateral dua negara ke depannya termasuk masalah regional.



Kontak Blog > ervanca@Gmail.com

Twitter.com/Lorcasz