Rabu, 25 Februari 2015

Masjid Palestina Dibakar

TEPI BARAT, - Sebuah Masjid milik Palestina yang berada dikawasan Tepi Barat dibakar pada Rabu (25/2) waktu setempat.

Sebagaimana dilansir dari media setempat, keterangan diberikan Walikota No’man Hamdan mengatakan terhadap graffiti dalam bahasa Ibrani di tembok masjid tersebut yang menandakan serangan ini kemungkinan besar dilakukan oleh kelompok sayap kanan Israel.

Istimewa
Hamdan juga menambahkan ada dugaan pembakaran ini terjadi bersamaan dengan serangan serupa di desa Al-Jaba’ah dekat Bethlehem dimana jendela masjid dirusak dan sebuah benda yang terbakar dilempar ke dalam masjid tersebut, tidak ada korban jiwa dalam serangan tersebut.

“Kemurahaan Allah dan kewaspadaan masyarakat membuat api tidak membakar seluruh gedung masjid sebagaian karpet masjid terbakar,”ucapnya.

Dalam perisitwa ini terdapat tulisan Price Tag atau Label Harga sebuah kata yang digunakan para kelompok ultra nasionalis Yahudi dengan melakukan serangan terhadap gedung milik Palestina sejak tahun 2008.

Kata ini juga mengacu pada harga yang harus dibayarkan untuk setiap penolakan pembangunan pemukiman Yahudi di Palestina atau untuk usaha Palestina mendirikan sebuah negara.

Sebelum melakukan pembakaran ini, pada Oktober 2014 lalu, kelompok ini membakar sebuah masjid Aqraba, sebuah desa sebelah timur kota Nablus, Tepi Barat.

Hingga saat ini, pihak kepolisian Israel masih menyelidiki kasus ini.


Kontak Blog > ervanca@gmail.com

Twitter.com/CatatanLorcasz