Rabu, 04 Maret 2015

Regu Tembak Polda Jateng Siap Lakukan Tugasnya

CILACAP, - Kepolsian Negara Republik Indonesia telah siapkan 10 regu tembak dari Polda Jateng untuk melakukan tugasnya mengeksekusi 10 terpidana mati di LP Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.

Informasi yang beredar, kepastian ini disampaikan Wakil Kepala Polri Komisaris Jenderal Badrodin Haiti bahwa total personel Polri yang siaga untuk eksekusi dan pengamanan selama proses berjumlah 250 orang.

“Sudah siap dari Polda Jateng. Jumlah sesuai ketentuan untuk eksekusi dan pengamanan,”ucapnya.

Komjen Badrodin juga mengatakan jumlah terpidana mati yang akan dieksekusi berjumlah 10 orang dimana setiap terpidana akan menghadapi sekitar 12-13 anggota regu tembak.

Komjen Badrodin juga menjelaskan bahwa pihaknya hanya tinggal menunggu arahan lanjutan dari Kejaksaan Agung sebagai eksekutor.

Pelaksanaan eksekusi ini akan segera dilaksanakan setelah adanya pemindahaan serta serah terima terpidana mati dari beberapa LP yang dikumpulkan jadi satu di Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.

Ada yang berbeda antara pelaksanaan eksekusi tahap I dan II dimana yang terakhir ini ketat dan melibatkan personel TNI, setelah adanya laporan intelijen terindikasi ada dugaan untuk menggagalkan pemindahan para terpidana ke Nusakambangan.



Kontak Blog > ervanca@gmail.com

Twitter.com/CatatanLorcasz