TOKYO, - Perusahaan digital
imaging dan cetak asal Jepang, Epson mendukung tim Mercedes AMG Petronas
Formula One
Sebagaimana informasi yang
beredar, Epson akan menjadi Official Team Partner dari Mercedes AMG Petronas
dimana sebagai kontribusinya untuk memberikan layanan dan solusi produk printer
inkjet, scanner, proyektor 3LCD dan wearables termasuk kacamata pintar dan
produk penginderaan untuk kesehatan/olahraga.
Hal ini disampaikan Presiden
Seiko Epson Corporation Minoru Usai yang mengatakan bahwa logo Epson akan
tampil dengan branding pada visor helm dan kostum balap para pengemudi yaitu
Nico Rosberg dan Lewis Hamilton dalam desain baru yang dirilis oleh tim
Mercedes AMG Petronas.
“Kami sangat bangga dapat
meningkatkan profil merek global Epson dengan menjadi partner resmi Mercedes
AMG Petronas Formula One Team. Kerja sama ini menghubungkan kedua merek kelas
dunia tersebut dalam komitmennya pada pengembangan inovasi yang tiada henti,
pencapaian posisi kepemimpinan global serta penciptaan produk dan layanan yang
terus melebihi ekspektasi dan melibatkan pemangku kepentingan di seluruh dunia
secara emosional,”ucapnya.
Terkai dengan kerja sama
ini, Toto Wolff selaku Head of Mercedes-Benz Motorsport mengatakan apa yang
dilakukan Epson terhadap tim ini dalam mempersiapkan musim balap 2015 adalah
sangat sesuai dengan penunjang dari kegaitan balap serta manufaktur tim.
Dok : Mercedes AMG Petronas F1 |
“Teknologi dan inovasi Epson
untuk menghasilkan performa terbaik, selaras dengan apa yang kami perjuangakan
untuk mencapai Formula One. Kami akan bekerja secara dekat dengan Epson untuk
menampilkan inovasi-inovasi tersebut dan meningkatkan kesadaran terhadap merek
dan produk Epson secara global,”ucapnya
Kerjasama global ini seiring
sejalan dengan program yang diterapkan dalam hal lingkungan seperti Epson yang
menargetkan sebelum tahun 2050 penurunan emisi CO2 mencapai 90 persen
dibandingkan dampak lingkungan saat ini dan masa depan dengan cara mengurangi
proses manufaktur serta mngurangi dampak dari produk ketika digunakan.
Sementara itu pihak Mercedes
pun dalam hal lingkungan dengan wujud nyata dimana mobil balap mereka Mercedes
AMG Petronas F1 W04 F1 Hybrid hadir pada musim balap 2014 dimana 30 persen irit
bahan bakar.
Kontak Blog >
ervanca@gmail.com
Twitter.com/Lorcasz