Selasa, 17 Maret 2015

Makassar Jadi Tuan Rumah Perayaan Hari Kemerdekaan AS

MAKASSAR, - Pusat kota Makassar terutama di Anjungan Pantai Losari mendapatkan kehormatan menjadi tuan rumah peringatan Hari Kemerdekaan atau dikenal dengan Independence Day Amerika Serikat.

Sebagaimana dilansir dari media setempat, kepastian ini disampaikan Staff Bidang Ekonomi, Politik Konsulat Jenderal AS, Joanne I Cossit  di Makassar.

“Peringatan Independence Day akan kita gelar di Indonesia dan Makassar akan menjadi pusat peringatan. Makassar adalah kota yang indah dan nyaman,”ucapnya.

Alasan penunjukkan Makassar sebagai tempat pelaksanaan Hari Kemerdekaan AS di Indonesia menurut Joanne karena nyaman dan banyak perusahaan Amerika yang berada di kota tersebut dengan nilai ekonominya yang baik

“Saya selalu nyaman setiap ada disini. Ada banyak perusahaan Amerika yang ada di Makassar, Ekonomi kota ini naik, pelabuhannya juga cukup baik,”ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Makassar, Ismounandar mengatakan perayaan ini akan berlangsung tiga hari dengan beberapa kegiatan seperti lomba pidato Bahasa Inggris yang bertemakan lingkungan, Culture Night, CSR, Pameran Pendidikan hingga City Tour Dubes AS bersama Wali Kota Makassar.

“Puncak Acara digelar 28 Mei di Anjungan Pantai Losari,”ucapnya.

Rencananya dalam perayaan ini Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Amerika Serikat untuk Indonesia Robert Blake akan ikut serta dalam acara ini.



Kontak blog > ervanca@gmail.com

Twitter.com/CatatanLorcasz