Kamis, 26 Maret 2015

UI Minati Kerjasama dengan Twitter

JAKARTA, - Kunjungan Chief Executive Officer (CEO) Twitter Dick Costolo di Jakarta coba dimanfaatkan oleh kalangan akademisi, salah satunya Universitas Indonesia.

Informasi yang beredar, dalam pertemuan dengan Dick di UI Salemba, Dekan Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) Universitas Indonesia, Mirna Adriani pihaknya minati menjalin kerja sama dengan Twitter untuk penyediaan data bagi penelitian.

“Kami ingin mendapatkan data Twitter untuk penelitian, manfaatnya sangat besar, biasanya ditarik datanya per hari,”ucapnya.

Dekan Mirna juga berharap pihaknya dengan Twitter dapat kerjasama melalui mahasiswa yang ingin menjalani program magang di kantor pusat mereka di San Fransisco.

Apa yang diharapkan Dekan Mirna pun terwujud dimana salah satu mahasiswanya Tri Ahmad Irfan diterima magang di Kantor Pusat Twitter, San Fransisco setelah menjalani berbagai proses secara mandiri tanpa ada campur tangan dari pihak kampus.

Setelah mengetahui dirinya lolos dalam program magang di Twitter, Irfan pun mengungkapkan perasaannya dalam akun twitternya berupa photo bersama sang CEO sembari menulis sampai ketemu di San Fransisco.

Dalam kunjungan tersebut, Twitter bekerjasama dengan Fasilkom UI dengan memberikan beasiswa untuk lima mahasiswa melalui program #Twitter4WaniTek yang mendorong kaum perempuan untuk bisa berkecimpung dalam dunia teknologi dan informasi.



Kontak Blog > ervanca@gmail.com
Twitter.com/CatatanLorcasz