Kamis, 26 Maret 2015

Dubes RI Serahkan Kredensial kepada Presiden El Salvador

SAN SALVADOR, - Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Meksiko Serikat merangkap Belize, El Salvador, Guatemala dan Honduras Yusra Khan menyerakan surat kepercayaan (Letter of Credentials)

Sebagaimana dilansir dari laman Kemlu RI menjelaskan, Dubes Khan menyerahkan kredensial kepada Presiden Republik  El Salvador, Salvador Sánchez Cerén, di Istana Presiden (25/3) waktu setempat yang didampingi oleh Menteri Luar Negeri, Hugo Martínez.

Dubes Yusra mengantarkan salam hangat dari Presiden RI kepada Presiden Sánchez Cerén, pemerintah, dan rakyat El Salvador, serta menyampaikan harapan Pemerintah RI dalam meningkatkan hubungan persahabatan antarkedua negara

Pada kesempatan yang sama, Dubes RI juga menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan kerja sama di berbagai bidang dengan pemerintah Presiden Sánchez Cerén yang menjadi Presiden El Salvador sejak Juni 2014.

Kepada Presiden Sánchez Cerén, Dubes RI menyampaikan bahwa masih terdapat beberapa potensi kerja sama strategis yang dapat dikembangkan, seperti perdagangan komoditas, otomotif, dan manufaktur.

Sementara itu, Presiden Sánchez Cerén menyampaikan salamnya kepada Presiden Joko Widodo, pemerintah, dan rakyat Indonesia.

Presiden Sánchez Cerén juga menyampaikan harapan agar hubungan persahabatan yang baik dan kerja sama antara kedua negara yang telah berjalan baik sejak dibukanya hubungan diplomatik di tahun 2011 dapat lebih dipererat dan ditingkatkan melalui kerja sama di berbagai bidang, seperti perdagangan, investasi, pariwisata, dan pendidikan.

Upacara penyerahan Surat Kepercayaan diakhiri dengan ramah tamah antara Presiden dan Menlu El Salvador dengan Dubes RI dan enam Dubes non-resident untuk El Salvador, yaitu Dubes Filipina, Dubes Thailand, Dubes Viet Nam, Dubes Swedia, Dubes Aljazair, dan Dubes Serbia, yang juga telah menyerahkan surat kepercayaannya kepada Presiden Sánchez Cerén.

Pada kesempatan ramah tamah, Dubes Yusra berbincang dengan Menlu Martinez dan secara khusus menyampaikan permintaan dukungan untuk penunjukan seorang Konsul Kehormatan RI di El Salvador sehingga kerja sama ekonomi dan perdagangan antara kedua negara dapat lebih terfasilitasi dan intens.

Selain menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden El Salvador, pada kunjungan Dubes RI ke San Salvador tersebut, Dubes RI juga berkesempatan untuk melakukan beberapa pertemuan bilateral, yaitu dengan Menteri Ekonomi, Menteri Pariwisata, Wakil Menteri Pendidikan, dan pertemuan dengan jajaran Kamar Dagang dan Industri El Salvador (Camara de Comercio e industria de el Salvador/CAMARASAL).

Dalam bidang ekonomi, Dubes RI dan Menteri Ekonomi, Tharsis Solomon Lopez, sepakat untuk mendorong kembali ekspor gula ke Indonesia dan mengharapkan penetrasi produk andalan Indonesia, seperti suku cadang mobil dan produk manufaktur lainnya ke El Salvador.

Saat bertemu dengan Kamar Dagang dan Industri El Salvador, dibahas dan disepakati pengembangan kegiatan promosi dan hubungan antara sektor swasta serta mengidentifikasi peluang kerja sama dan proyek investasi dalam bidang-bidang yang menjadi perhatian bersama.

Dalam pertemuan dengan Menteri Pariwisata Jose Napoleon Duarte Duran dibahas upaya meningkatkan jumlah wisatawan dari El Salvador ke Indonesia dan sebaliknya dengan salah satunya melakukan kegiatan familirization trip.

Dubes Yusra juga melakukan pertemuan dengan Wakil Menteri Pendidikan bidang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Erlinda Hándal Vega, dan mendorong dilakukannya perjanjian kerja sama pendidikan serta kerja sama antarperguruan tinggi.

Dubes Yusra berahrap El Salvador dapat berpartisipasi dalam program beasiswa yang ditawarkan Indonesia, yaitu Darmasiswa dan Kerja Sama Negara Berkembang (KNB).

Sementara itu, Wamen Erlinda Hándal mengharapkan Indonesia dapat berpartisipasi dalam pembangunan Pusat Riset di bidang cytogenetics, kimia, dan matematika yang sedang dikembangkan oleh Pemerintah El Salvador.


Kontak Blog > ervanca@gmail.com

Twitter.com/CatatanLorcasz