JAKARTA, - Ketatnya
pertahanan yang dilakukan Brunei Darussalam bisa diselesaikan Indonesia dalam
lanjutan kualifikasi Piala Asia U-23 2016.
Bertanding di Stadion Gelora
Bung Karno, Jakarta Timnas Indonesia berhasil mengalahkan tim asuhan Stephen
Heng Seng 2-0.
Dalam pertandingan ini,
Brunei Darussalam mencoba melakukan
“parkir bus” untuk menghalau para pemain timnas Indonesia untuk
menggoyang gawang mereka.
Dan metode “parkir bus”
tersebut dimana Brunei berhasil menghalau penyerang Indonesia bahkan
mendapatkan penalty dimana pemain Indonesia, Hansamu Yama melanggar Nur Syazwan
di kotak terlarang.
Namun Natshir Fadhil jadi
penyelamat dimana penalti yang dijalankan Aimmil Rahman dimentahkaan dengan
menepis bola yang diarahkan ke kiri gawang.
Masih tergantungnya para
peran Evan Dimas cukup terbukti dimana tidak adanya sosok ini para pemain tidak
bisa mengembangkan permainan mereka dalam membongkar pertahanan Brune.
Hingga babak pertama,
kedudukan 0-0 tidak berubah. Lepas turun minum Indonesia masih saja kesulitan
menembus pertahanan Brunei untuk mengubah kedudukan 0-0 ini.
Ditengah frustasi tersebut,
Indonesia mencoba tambah tenaga baru dimana, memasukkan Muchlis Hadi dengan mengeluarkan
Hendra Bayauw pada menit ke-58.
Selanjutnya Wawan Febrianto
menggantikan Ilham Udin pada menit ke-62. Hasilnya terbukti delapan menit
kemudian.
Pada menit ke-70 gawang
Brunei pun kebobolan lewat tendangans Ahmad Nufiandani yang memanfaatkan kemelut
dalam kotak penalti setelah sepak pojok Wawan.
Indonesia menambah
keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-88 lewat Muchlis Hadi yang berhasil
mencatatkan namanya di papan skor lewat sundulan dengan memanfaatkan umpan
silang dari Antoni pada sisi kanan.
Hingga babak kedua usai
kedudukan 2-0 tidak berubah untuk kemenangan Indonesia atas Brunei Darussalam.
Susunan Pemain
Brunei Darussalam
Ahsanuddin; Nur Azees,
Asnawi Syazni, Khairil Shahme, Suhaimi Salau; Abdul Khair; Faiz Farhan
(Muhammad Nadzri 75'), Yura Indera (Nur Ikhmal 24'); Abang Hazim (57' At Tawwab),
Aimmil Rahman; Nur Syazwan.
Indonesia
Natshir Fadhil; Andik
Rendika, Manahati Lestusen, Hansamu Yama, Puti Gede; Hendra Bayauw (Muchlis
Hadi 58'), Adam Alis, Paulo Sitanggang, Ahmad Nufiandani, Ilham Udin (Wawan
Febrianto 62'); Antoni Putro (Safri Al Irfani 90+4).
Kontak Blog >
ervanca@gmail.com
Twitter.com/CatatanLorcasz