Minggu, 15 Maret 2015

Badai Pam, Presiden Vanuatu Minta Bantuan Internasional

SENDAI, - Ada yang menarik dalam konferensi kebencanaan yang berlangsung di Sendai, Jepang dimana bersamaan dengan musibah badai Pam melanda Vanuatu membuat sang Presiden Baldwin Lonsdale mengambil moment tersebut untuk meminta bantuan

Hal ini disampaikan Lonsdale ketika berpidato dalam konferensi PBB tentang kebencanaan di Sendai Convention Center, Jepang.

“Saya berdiri di sini untuk meminta bantuan atas nama pemerintah dan rakyat Vanuatu kepada masyarakat global untuk memberikan bantuan kepada kami yang telah menghadapi persoalan besar pasca bencana. Rekan-rekan kepala negara, pemerinah, dan mitra pembangunan, kita semua pernah mengalami benca pada satu waktu atau yang lain. Hari ini memohon bantuan anda,”ucapnya

Dalam pidato tersebut, Presiden Lonsdale juga mengaku belum mengetahui secara pasti tingkat kerusakan dinegaranya lantaran saluran komunikasi yang terbatas ke daerah yang diterjang bada besar disertai angin topan super.

Sementara itu sebagaimana dilansir dari Aljazeera, PBB merinci laporan yang belum terkonfirmasi dimana sekitar 44 orang tewas di sebuah provinsi serta belum adanya kejelasan soal jumlah dan warga yang cidera.

Sedangkan menurut Juru Bicara UNICEF Alice Clements mengatakan bahwa bencana alam yang terjadi di Vanuatu tersebut mirip sebuah bom yang menghantam pusat kota

“Rasanya seperti dunia akan berakhir,”ucapnya




Kontak Blog > ervanca@gmail.com

Twitter.com/CatatanLorcasz