JAKARTA, -
Tidak ingin seperti PSSI yang kerjanya berkunjung dan mengadu layaknya bocah kecil ke instansi
negara yang sebenarnya dilarang FIFA, Kementerian Pemuda dan Olahraga dengan
dukungan masyarakat pecinta sepakbola nasional sedang menyeleksi beberapa nama
untuk masuk dalam tim transisi.
Sebagaimana
dilansir dari laman resmi kementerian, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi
mengatakan akan menempatkan orang-orang kredibel untuk tim transisi
“ Pembentukan
tim transisi jalan terus. Saat ini proses seleksi masih berjalan. Kami ingin
mendapatkan personel yang benar-benar kredibel, sedikitnya ada 30 nama yang
kami seleksi semuanya masih berjalan,”ucapnya.
Sejumlah nama
yang berhembus dikalangan media berkaitan dengan tim transisi adalah dari unsur
militer terdapat mantan Wakapolri yang juga anggota tim sembilan, Oegroseno,
mantan KSAU, Cheppy Hakim, mantan Panglima TNI, Endriarto Sutarto.
Kemudian, ada Bupati
Kutai Timur, Isran Noor, Akademisi Imam Prasodjo, pengusaha Erwin Aksi dan
Suaidi Marasabessy.
Dalam
pembentukan tim transisi ini, pihak Kemenpora juga menggandeng Komite Olimpiade
Indonesia (KOI) yang diketuai oleh Rita Subowo yang dijadikan utusan Menpora
untuk beraudiensi dengan petinggi FIFA.
Kontak Blog
> ervanca@gmail.com
Twitter.com/CatatanLorcasz