CILACAP, - Dua terpidana
mati asal Australia yang dikenal dengan Bali Nine dikabarkan telah berada di
areal Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
Sebagaimana informasi yang
beredar bahwa kepastian tersebut didapat dari Kepala Bidang Hubungan Masyarakat
Kepolisian Daerah Jawa Tengah yang mengatakan kedua duo Bali Nine sudah
menyeberang ke Nusakambangan.
Terkait dengan kehadiran duo
Bali Nine di Nusakambangan ini pengamanan kawasan Cilacap dan sekitarnya
ditingkatkan oleh Polda Jawa Tengah dan Polresta Cilacap yang menjadi wilayah
kerja mereka hingga ada perintah penarikan pasukan.
Seperti diketahui, pagi ini
duo Bali Nine, Andrew Chan dan Myuran Sukumaran dikeluarkan dari LP Kerobokan,
Denpasar menuju Bandara Ngurah Rai dengan menumpang pesawat komersil.
Didalam pesawat tersebut,
duo Bali Nine mendapatkan kawalan sekitar 22 personel Brimob menuju Bandara
Tunggul Wulung Cilacap.
Sepanjang perjalanan udara
dari Denpasar hingga Cilacap, pesawat yang mengangkut duo Bali Nine ini mendapatkan
kawalan dari dua jet tempur bantuan dari TNI-AU.
Dengan hadirnya duo Bali
Nine di LP Nusakambangan bisa dipastikan pelaksanaan eksekusi mati terhadap
terpidana narkotika yang daftarnya sudah dikeluarkan Kejaksaan Agung RI semakin
dekat.
Namun hingga saat ini,
tanggal dan waktu pasti pelaksanaan eksekusi tersebut masih belum keluar dari
mulut para petinggi baik di Kejaksaan Agung RI maupun Kementerian Hukum dan
HAM.
Kontak Blog >
ervanca@gmail.com
Twitter.com/CatatanLorcasz