Selasa, 03 Maret 2015

Visa Bantu Sistem Pembayaran Samsung S6

BARCELONA, - Perusahaan layanan pembayaran global, Visa Inc akan memfasilitasi sistem pembayaraan pada perangkat Samsung Galaxy S6 yang baru saja dirilis.

Sebagaimana informasi yang beredar, Presiden Global Visa Inc, Ryan Mclnerney dalam keterangan tertulisnya mengatakan pihaknya bekerja sama dengan Samsung dengan menyediakan pembayaran seluler yang aman kepada jutaan pelanggan di seluruh dunia.

“Melalui kerja sama dengan Samsung, kami dapat menyediakan pembayaran seluler yang aman kepada jutaan pelanggan di seluruh dunia,”ucapnya.

Kerja sama antara Samsung dengan Visa Inc, para konsumen di Amerika Serikat dapat melakukan pembayaran visa melalui Samsung Pay sebuah layanan pembayaran baru dari pabrikan asal Korea yang baru akan diluncurkan pada musim panas ini.

Samsung Pay sendiri akan dilengkapi dengan teknologi Visa Token Service yang dirancang untuk menyediakan sistem pembayaran.

Dengan melakukan transaski dengan menggunakan Visa melalui Samsung Pay, para pengguna cukup memilih akun Visa dan perangkat di dekat terminal pembayaran.

Sementara itu EVP, Mobile Commerce Samsung Electronics, Injong Rhee mengatakan bahwa produknya dilengkapi dengan teknologi near field communication (NFC) dengan magnetic secure transmission (MST) yang dapat mentransmisikan informasi pembayaran selular dengan tujuan memberikan pembayaran yang aman, muda dan nyaman kepada para pelanggan.

“Menggunakan platform keamanan, Samsung KNOX dan otentikasi sidik jari, Samsung Pay akan memberikan sebuah pengalaman pembayaran yang aman dan revolusioner kepada para pengguna Samsung Galaxy,”ucapnya.

Sebagai informasi, Samsung Pay sendiri akan diluncurkan pada musim panas 2015 ini di Amerika Serikat. Layanan ini tersedia pada pemegang akun Visa dari lembaga keuangan yang berpartisipasi pada program Samsung Pay



Kontak Blog > ervanca@gmail.com

Twitter.com/CatatanLorcasz