MEKKAH, - Perusahaan layanan
telekomunikasi Telkomsel melebarkan usahanya di luar Indonesia untuk pertama
kalinya sepanjang perusahaan tersebut berdiri.
Adalah Telkomsel yang
membuka pusat layanan pertamanya di Kota Mekkah, Saudi dengan nama GraPari
Mekkah.
Tujuan hadirnya Telkomsel di
kawasan Saudi untuk menjangkau pelanggan mereka yang sedang menjalankan ibadah
umroh serta haji di kota tersebut.
Yang dilakukan Telkomsel ini
menurut Direktur Utama Telkomsel Ririek Ardiansyah bahwa tujuan lain hadirnya
di Mekkah adalah meningkatkan pengalaman pelanggan saat berada di luar negeri
khususnya masalah komunikasi yang dialami
Selain itu penunjukkan kota
Mekkah terlebih kota ini sebagai destinasi utama masyarakat Indonesia di luar
negeri dimana berdasarkan catatan Kementerian Agama mencatata ada 168 ribu Jemaah
Haji serta lebih dari 500 ribu Jemaah umrah yang berasal dari Indonesia.
“Untuk itu, agar mendukung
ibadah para Jemaah asal Indonesia berjalan lancar. Telkomsel ingin turut
memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan, khususnya dalam hal komunikasi,”ucapnya.
GraPari yang berada di
Mekkah ini hasil kerja sama antara Telkomsel dengan Telkom International yang
merupakan anak usaha dari Telkom Indonesia.
GraPari ini berada di GEdung
Abraj Al-Bait Lantai P3 dengan luas kurang lebih 130 meter persegi dengan terbagi
dua bagian yaitu pelayanan selular dan restoran.
Dalam hal pelayanan, GraPari
ini akan dioperasikan oleh empat orang dengan waktu operasional mengikuti
sistem Abraj Al-Bait.
Kontak Blog >
ervanca@gmail.com
Twitter.com/CatatanLorcasz